Layaknya industri lainnya, dunia saham dan investasi telah menginspirasi banyak film maker dunia untuk menciptakan film yang cukup seru untuk kita ikuti.
Meski sebagian film menggambarkan pekerja film profesional dalam bidang ini digambarkan dalam frame yang kurang baik, namun setiap scene yang tersedia mampu memberikan gambaran yang lebih baik tentang dunia saham dan investasi.
Jika kamu termasuk salah satu orang yang lagi suka menekuni dunia investasi dan saham, belajar sebelum terjun adalah pilihan yang bijak. Selain melalui buku dan konten yang ada di internet, memperdalam pemahaman dengan menonton film tentang saham bisa menjadi pilihan yang ideal.
8 Film Tentang Saham dan Investasi
Dalam artikel kali ini, kami akan merekomendasikan 8 film saham terbaik yang didalamnya memberikan banyak pelajaran berharga yang dibungkus dalam alur cerita cukup menarik. Tidak hanya fokus pada dunia saham, lebih jauh kami juga akan merekomendasikan beberapa film yang mengangkat tema investasi.
1. Wall Street
Rilis pada tahun 1987, Wall Street merupakan salah satu film klasik yang disutradarai oleh Oliver Stone yang mengangkat tema tentang dunia saham yang konon terinspirasi dari kisah nyata yang banyak menyorot karakter bernama Gecko dan juga Bud Fox.
Film ini pada dasarnya dibuat sebagai pengingat akan resiko yang harus dihadapi ketika berurusan dengan insider trading. Meski demikian, tentu saja kita juga akan terekspos dengan cara atau strategi curang seorang Gecko dan Bud Fox dalam meraih kesuksesan di dunia saham.
2. Margin Call
Margin Call, untuk kamu yang sudah lama dalam dunia saham pasti tidak asing dengan istilah ini, dan sebagai sebuah film, Margin Call adalah salah satu film yang tidak boleh kamu lewatkan.
Margin Call sendiri merupakan sebuah film yang dirilis perdana pada tahun 2011 dan disutradarai oleh JC Chandor, yang akan mengajak kita untuk mengetahui situasi 36 jam pertama sebelum adanya krisis ekonomi yang terjadi di AS tahun 2008.
Lebih jauh, Margin Call juga akan memperlihatkan kepada penonton, tentang bagaimana respon sebuah perusahaan saham ketika mereka hendak mengalami masa krisis keuangan.
3. The Wolf of Wall Street
Berbeda dari film-film sebelumnya, film yang rilis pada tahun 2013 dengan judul The Wolf of Wall Street akan mengajak kita untuk mengetahui bagaimana sebuah perusahaan sekuritas melakukan aksi curang untuk mendapatkan keuntungan, dengan skema pump and dump.
Film dimulai dengan cerita anak muda berusia 25 tahun bernama Jordan Belfort yang bekerja sebagai pialang saham di Wall Street, yang kemudian sukses mendirikan perusahaan sekuritas sendiri, namun kesuksesan ini akhirnya hancur akibat aksi curangnya.
4. Boiler Room
Tidak jauh berbeda dengan film The Wolf of Wall Street, film Boiler Room yang tayang pada tahun 2000 ini juga mengajak penonton untuk lebih hati-hati terkait dunia investasi dengan mengangkat kesuksesan perusahaan sekuritas dalam mendapatkan uang dengan cara pump and dump.
Meski ini adalah sebuah karya fiksi, namun apa yang ceritakan oleh Ben Younger sebagai penulis skrip merupakan kisah yang datang dari kisah nyata, ketika ia sedang melakukan wawancara pada sebuah perusahaan sekuritas.
Melalui Boiler Room, kita sebagai penonton diajak untuk lebih hati-hati dalam melakukan aktivitas investasi, dan hanya mempercayakan uang kita pada perusahaan yang memiliki fundamental dan GCG baik.
5. Enron: The Smartest Guys in the Room
Lanjut pada Film tentang saham terbaik nomor 5, ada Enron: The Smartest Guys in the Room merupakan sebuah film dokumenter yang menceritakan tentang kejatuhan perusahaan Enron, yang bisa dibilang adalah salah satu contoh paling brutal bagaimana sebuah perusahaan melakukan korupsi di era modern.
Dalam film ini, kita akan diajak untuk mengenal sebuah perusahaan yang menjalankan strategi ilegal yang pada akhirnya menyebabkan krisis di California.
Perusahaan yang ada dalam lingkungan yang kompetitif, membuat Enron tidak ragu untuk melakukan apapun, untuk mendapatkan keuntungan.
6. Rogue Trader
Hampir kebanyakan film tentang saham memang dibuat dalam sudut pandang agar investor lebih hati-hati menginvestasikan uangnya, pun demikian dengan film Rogue Trader yang tayang pada 1999, dimana ini merupakan film yang juga terinspirasi dari kisah nyata.
Peran utama dari film ini dibintangi oleh Ewan MC Gregor, dimana dalam film ini, ia digambarkan sebagai anak muda yang berusia 28 tahun yang memiliki pekerjaan sebagai trader derivatif di Singapura bernama Nick Leeson.
Karena aksi investasi yang tidak dilakukan dengan hati-hati, Nick Leeson membuat Barings Bank, merupakan salah satu bak tertua di inggris bangkut, dengan kerugian mencapai 1,4 miliar dollar.
7. Trading Places
Jika kamu termasuk orang yang suka dengan film berbau komedi, kamu bisa belajar dunia saham dan lengkap dengan sisi humornya dalam film Trading Place yang tayang pada 1983.
Film ini pada dasarnya terinspirasi dari kisah nyata antara Richard Dennis dan William Eckhardt merupakan profesional trader dari Chicago yang melakukan taruhan terkait seberapa besar pengaruh keturunan dan lingkungan dalam kesuksesan seseorang.
Dan orang yang dijadikan taruhan tersebut adalah Eddie Murphy, sekaligus karakter utama dalam film ini, dimana Eddie merupakan anak bukan dari kalangan atas yang diminta untuk mengisi posisi eksekutif perusahaan trading komoditas.
Hal yang sangat menarik akan kamu saksikan di akhir film, dimana pada akhirnya Richard Dennis dan William Eckhardt harus memanen hal buruk dari taruhan iseng yang mereka lakukan.
8. Too Big to Fail
Selama berinvestasi dalam dunia saham, apakah kamu pernah mendengar istilah "Too Big to Fail"? Beberapa orang mungkin mengenalnya dari sebuah judul buku, sebagian lagi tentu dari film yang tayang pada tahun 2011 yang sebenarnya juga diadaptasi dari buku tersebut.
Secara umum, film ini memperlihatkan kepada kita tentang bagaimana pemerintah AS mengalami krisis, karena membiarkan Lehman Brothers sampai dengan Bear Stearns mengalami bangkrut pada tahun 2008 yang menyebabkan masalah yang sangat sistemik.
Lebih jauh, melalui film ini kita akan diajak untuk melihat sisi-sisi kerapuhan sistem perekonomian Amerika Serikat yang pada akhirnya memiliki dampak buruk bagi negara-negara lain didunia.
Itulah 8 film yang memiliki cerita yang kuat tentang dunia saham dan investasi yang bisa kamu gunakan sebagai medium, untuk mengenal lebih jauh tentang dunia saham. Dari 8 film ini, mana film yang pernah kamu tonton?
Artikel Lainnya